Berbagi tak pernah rugi

Selamat datang di blog saya yang sederhana ini, di blog ini saya tuangkan apa2 yang menjadi kebiasaan saya, pengalaman saya, hobi saya dll yang mungkin sepele tetapi mungkin bisa membawa manfaat bagi anda yang membacanya. Saya berharap blog ini bisa mencerminkan prinsip saya yaitu "Berbagi Tak pernah Rugi" . Dan bagi pembaca yang punya uneg - uneg atau kritik silahkan beri komentar, selain sebagai masukan juga bisa sebagai koreksi diri bagi saya. Atau bagi yang mau mengcopy artikel saya silahkan saja tapi jangan lupa lampirkan sumbernya ya..
Sehubungan banyaknya pertanyaan via SMS yang masuk dan cukup menyedot pulsa, mohon kalau ada pertanyaan bisa menelpon ke 082254621401 atau via komentar. Untuk selanjutnya terpaksa saya tidak melayani SMS



Kamis, 26 April 2012

Pot pot bekas dari teman..alhamdulillah

Semenjak pindah rumah beberapa waktu yang lalu, semangat untuk kembali berkebun di pekarangan rumah mulai mucul lagi. Beberapa tanamanpun sudah saya tanam seperti posting saya beberapa hari lalu. Tapi saya amati di pekarangan belakang rumah masih ada space yang mestinya  masih bisa saya manfaatkan untuk berkebun. Sehubungan pekarangan sudah saya semen, saya harus bertanam dengan menggunakan pot.
Pikir pikir dan hitung hitung biaya untuk pembelian pot lumayan mahal, mau pakai polibag kesannya kurang bersih. Kebetulan ketika pulang kerja bareng teman sekantor dan ngobrol mengenai hobi saya, eee dia nawarin pot-pot bekasnya yang sekarang ini tidak dipakai. Wuah rasanya kayak dapat durian runtuh…tanpa pikir panjang saya langsung sambut tawaran dari teman tersebut.
Kemarin pagi akhirnya saya ke rumah teman tersebut. Dalam perjalanan saya berpikir mungkin potnya nggak terlalu banyak, 10 atau 15 biji. Sesampai di sana, sekalinya potnya cukup banyak dengan berbagai ukuran dan kebanyakan ukurannya cukup besar. Tanpa banyak buang waktu, langsung aja pot saya naikkan ke mobil.
Sesampai di rumah, sambil nurunkan pot, saya sempatkan untuk menghitung berapa banyak pot dari teman tersebut. Wow.ternyata ada lebih dari 30 pot. Alhamdulillah…kalau memang sudah rejeki memang nggak akan lari kemana mana…
Semoga nanti pot pot ini bermanfaat..dan rencananya saya akan tanami terong untuk pot yang berukuran besar.
Biarpun pot2 ini bekas tapi mudah2an besar manfaatnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar